Minggu, 10 Juni 2012

Wisata Alam Kampar : Air Terjun Kebun Tinggi / Pangkalan Kapas

Air Terjun Kebun Tinggi
Air Terjun Kebun Tinggi / Pangkalan Kapas. Air terjun di Desa Kebun Tinggi merupakan air terjun tertinggi di Provinsi Riau. Ketinggian air terjun ± 250 m. Karena begitu tingginya air terjun tersebut, air yang tiba di dasar air terjun bukan hanya berupa air, melainkan bercampur dengan embun. Kondisi dinding air terjun sangat kokoh karena tersusun dari batu padas yang kuat. Masyarakat setempat menamakan air terjun tersebut dengan sebutan "air terjun Pangkalan Kapas". Sampai saat ini, mereka yang berkunjung ke air terjun Kebun Tinggi umumnya masih terbatas dari kelompok pecinta alam, baik dalam maupun dari luar negeri. Hal ini disebabkan akses jalan menuju lokasi air terjun belum memadai untuk ditempuh oleh pengunjung dari kalangan masyarakat biasa

Tidak ada komentar:

Posting Komentar